Pergi ke BAWAH  

Monday 29 March 2010

Khannas si anak iblis

Khannas sejatinya adalah nama salah satu anak iblis yang sangat cerdas. Ketika Nabi Adam as dan Hawa diturunkan oleh Allah dari syurga untuk mendiami bumi datanglah iblis kepada Hawa untuk menyerahkan anak itu. was was untuk diasuh dan digendongnya. iblis berkata kepada Hawa asuhlah anakku ini. gendonglah dia. dan diterima oleh Hawa. 

Setelah iblis pergi. maka datanglah Nabi Adam as. dan ketika Nabi Adam as melihat anak itu maka ia bertanya kepada Hawa. Wahai Hawa. apa - apaan ini ? Hawa menjawab. musuh kita iblis yang menitipkan anaknya ini kepadaku. ia memintaku untuk mengasuh dan menjaganya. 

Lalu Nabi Adam as berkata. bukankah aku telah memberitahukan kepadamu wahai Hawa. janganlah kamu sekali - kali menuruti permintaannya. dialah yang menjebak kita dalam perbuatan maksiat yang kita lakukan sebelumnya. Lalu dengan geram Nabi Adam as meraih anak tersebut kemudian memotong - motongnya sehingga menjadi 4 bagian. dan setiap bagiannya ia gantungkan pada satu pohon. 

Pada hari berikutnya iblis datang kepada Hawa dan menanyakan tentang anaknya. maka Hawapun menjelaskan apa yang telah terjadi dengan anaknya. dan memberitahukan apa yang dilakukan oleh Nabi Adam as. memotong - motongnya dan menggantung setiap bagian potongannya masing - masing di satu pohon. 

Lalu iblis bapaknya anak itu berteriak dengan keras. Yaa Khannaas. Wahai yang tersembunyi. maka potongan anaknya yang berada menggantung di 4 pohon yang berbeda itu menyatu menjadi utuh kembali hidup menjawab panggilan bapaknya. 

Setelah itu kembali iblis tersebut menyerahkan anaknya lagi kepada Hawa. dan oleh Hawa diterima lagi. iblis berpesan sama kepada Hawa. asuhlah dan jagalah anakku ini. Ketika Nabi Adam as kembali. lagi - lagi menemui anak itu. tanpa bertanya kepada Hawa kemudian Nabi Adam as membakar anak itu di atas gundukan kayu. kemudian membawa abu bekas pembakaran itu ke laut dan menebarkannya disana. 

Keesokan harinya iblispun datang kembali kepada Hawa untuk melihat anaknya yang dititipkan kepada Hawa. iblis bertanya kepada Hawa. Wahai Hawa. dimanakah anakku ?. lalu Hawa pun memberitahukan apa yang telah dilakukan oleh Nabi Adam as terhadap anaknya. iblis pun segera berlari dengan cepat menuju ke laut dan berteriak memanggil anaknya. Yaa Khannaas. maka anak iblis yang sudah menjadi abu dan ditebarkan oleh Nabi Adam as bersama ombak. datang menyatu hidup kembali utuh menjawab panggilan bapaknya. 

Dan untuk ketiga kalinya anak itu kembali diserahkan oleh iblis kepada Hawa. dan kembali lagi - lagi Hawa menerimanya. iblis berpesan yang sama kepada Hawa. asuhlah dan jagalah anakku ini. 


Nabi Adam as akhirnya naik pitam ketika melihat kembali anak itu. maka Nabi Adam segera menyembelihnya dan memanggangnya. lalu Nabi Adam as meminta Hawa menemaninya untuk memakan panggangan anak iblis itu sampai habis tak tersisa. 

Pada hari berikutnya iblis pun datang kembali untuk melihat keadaan anaknya. namun ia tidak melihat anaknya. dan kembali bertanya kepada Hawa tentang keberadaan anaknya. Hawa kemudian menceritakan perihal yang telah dilakukan oleh Nabi Adam as dan dirinya yang telah memanggang anaknya dan memakannya sampai habis. . 

Lagi - lagi iblis berteriak untuk memanggil anaknya. Yaa Khannaas. seketika bagian - bagian anak itu pun keluar dari perut Nabi Adam as dan perut Hawa. anak itu hidup kembali menjawab panggilan bapaknya. tiba - tiba dihadapan bapaknya. anak iblis ini berkata kepada bapaknya. AKU SUDAH KERASAN DISANA. BIARKAN AKU TINGGAL DISANA. DI DALAM TUBUH ADAM DAN HAWA. lalu bapaknya kemudian mengijinkannya dengan berkata kepada anaknya. KALAU MEMANG BEGITU YANG KAMU INGINKAN. MAKA ITULAH TEMPAT TINGGALMU DARI SEKARANG. YAITU DI DALAM DADA ADAM DAN SEMUA KETURANANNYA. . fii shuduurinnaas. 

Riwayat ini disampaikan oleh At Tirmidzi Al Hakim dalam Kitab Nawadir Al Ushul dari Wahab bin Munabbih dan dinukil Imam Al Qurtubhi dalam Kitab Tafsirnya. 

Sebutan khannas itu diberikan karena ia sering bersembunyi. sehingga iblis itu akan selalu menetap di hati anak cucu Adam. apabila mereka lengah maka ia akan membisik - bisikan kejahatan dan kemaksiatan dengan kalimat - kalimat indah yang mengalir dalam darah manusia. namun apabila mereka ingat dan berdzikir kepada Allah maka ia akan mundur dan tersudut. dia bersembunyi. 

Rasulullah SAW bersabda. Sesungguhnya syetan meletakkan hidungnya di dalam kalbu anak cucu Adam. Apabila mereka mengingat Allah maka ia akan mundur namun jika mereka melupakan Allah maka ia akan menggenggam kalbu mereka dan membisikkannya ( As Suyuthi dalam Ad Durr Al Mantsur 6/420 dari Ibnu Abi Dunya, Juga diriwayatkan oleh Imam Baihaqi dari Anas ra ). 

Imam At Taimi mengatakan bahwa yang pertama kali terpengaruh oleh bisikan syetan dan iblis adalah mengenai wudhu. apakah ia masih mempunyai wudhu atau sudah batal. sedangkan riwayat dari Ibnu Jubair dari Ibnu Abbas mengatakan bahwa. akibat dari bisikan iblis ini ada 2 bentuk. yaitu membuat seseorang berpaling dari hidayah dan membuat seseorang dipenui dengan keragu - raguan ( Al Mawardi dalam Kitab Tafsirnya ). 

Dia mengalir di dalam aliran darah setiap manusia. dia mengintai setiap saat tanpa henti. tanpa kita menyadarinya. dzikrullaah. dzikrullaah. dzikrullaah. selalu mengingat Allah dimanapun hamba berada yang bisa menyelamatkan dari bahaya besar ini.


Ditulis Oleh: Erna Yuliana
Ikon ini merupakan link ke situs bookmark sosial dimana pembaca dapat berbagi dan menemukan halaman web baru.
  • Digg
  • Sphinn
  • Delicious
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati
  • 0 komentar:

    Catatan Kaki:



    Kotak komentar pada artikel ini masih kosong, Silahkan diisi untuk menambah semangat kami untuk terus berkarya memberikan informasi kepada anda semua yang membaca di blog ini

    Tak ada yang bisa kami berikan selain ucapan terima kasih karena telah memberikan apresiasi terhadap artikel-artikel Fushilat 2004

    Post a Comment

    Isi Buku




    Live Traffic Map

    About This Blog

    Blog Ukhuwah dan Silaturrohim Angkatan 2004 PNJ

    Anggota

    Blog Stats

    PageRank


    Guestbook

      © Blogger template 'Perfection' by Ourblogtemplates.com 2008 | Edited by IndrakidzDotNet  ©2010

    Kembali ke ATAS